Jalin Silaturahmi, AKPERSI dan BPPKB Banten Sambut Kapolsek Baru parung panjang

 


Gemadigitalnews.web.id.PARUNG PANJANG, KABUPATEN BOGOR – 9 JANUARI 2026 – Ketua BPPKB Banten DPAC Parung Panjang Ade Kodel bersama jajaran Asosiasi Keluarga Pers Indonesia (AKPERSI) melaksanakan silaturahmi ke Polsek Parung Panjang, sekaligus mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada Kapolsek baru, Kompol Mohamad Taufik, SH., MH.

 

Hadir dalam kesempatan tersebut Sekretaris Jenderal DPP AKPERSI Budiyanto C.BJ., C.ILJ., Ketua DPC AKPERSI Kabupaten Bogor Supriyanto C.BJ., C.ILJ., serta Sugandi dari Media Delik Info. Silaturahmi ini bertujuan mempererat hubungan dan membangun sinergi antara kepolisian, organisasi masyarakat, dan insan pers.

 

Ade Kodel menyampaikan harapan agar Polsek Parung Panjang terus bersinergi dengan seluruh elemen masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban. "Kami mengucapkan selamat datang dan selamat bertugas kepada Bapak Kompol Mohamad Taufik. Semoga dapat menjalankan amanah dengan baik serta membawa Polsek Parung Panjang semakin dekat dengan masyarakat," ucapnya.

 

Sekjen DPP AKPERSI Budiyanto C.BJ., C.ILJ. menegaskan komitmen organisasi untuk mendukung tugas kepolisian melalui pemberitaan yang profesional dan bertanggung jawab. "AKPERSI siap bersinergi dalam menyampaikan informasi edukatif kepada masyarakat demi terciptanya kamtibmas yang kondusif," ungkapnya.

 

Kompol Mohamad Taufik mengucapkan apresiasi dan terima kasih atas kunjungan tersebut. "Sinergi dengan masyarakat dan insan pers sangat penting dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Parung Panjang," tutur Kapolsek baru.

 

Supriyanto C.BJ., C.ILJ. berharap kerja sama antara kepolisian dan insan pers dapat terus ditingkatkan. "Kami berharap komunikasi dan kolaborasi yang sudah terjalin dapat semakin kuat demi pelayanan publik dan keamanan masyarakat," katanya.

 

Kegiatan berlangsung dalam suasana hangat dan akrab, menjadi momentum awal untuk memperkuat sinergi di wilayah Parung Panjang.

 Team  Red 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama