YLBH P-HAM (Peduli Hak Asasi Manusia) resmi mendaftar ke Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Sulawesi Utara.

 


 Sulawesi Utara - Gemadigitalnews.web.id.Ini merupakan langkah penting bagi organisasi untuk mendapatkan pengakuan resmi dan legalitas baik itu dari pemerintah pusat dalam hal ini Kemenkumham dan melaporkan keberadaan ke pemerintah daerah, hal ini wajib bagi setiap organisasi yang ada di Republik Indonesia, P-HAM siap memberi diri untuk memperjuangkan setiap hak-hak dan juga meningkatkan kredibilitasnya.(19/12/2025).


Pemberitahuan dan pendaftaran ini di antar langsung oleh


1).Ketua Umum. Sofumboro Laia. SH.


2).Sekretaris Umum. Kehidupan Laia. S.Th.,CPLA.


3).Ketua Pembina. Jimy Sahabat. S.Th.,SM.,CPLA.,C.BJ.


4).Ketua Pengawas. Ferry Wowor. CPLA.


Dan di terima oleh staf kantor kesbangpol provinsi Sulawesi Utara.


Dalam mendirikan YLBH P-HAM ini butuh banyak pengorbanan pemikiran, baik itu tenaga dan finansial tetapi dengan penuh semangat dari semuanya, itu berjalan dengan sangat lancar tanpa kendala yang berarti, dan puji syukur kepada Tuhan Yesus yang telah memberikan rahmatnya kepada semua pengurus sehingga ini menjadi berhasil, besar harapannya untuk lembaga ini bisa memberikan kontribusi dan berdampak baik bagi seluruh masyarakat, " Ucap Ketua Pembina P-HAM Pdt. Jimy Sahabat.


Dengan pendaftaran ini, P-HAM Sulut siap menjalankan tugas dan fungsinya serta selalu mengacu pada AD-ART, sebagai organisasi yang berazaskan Pancasila dan tunduk pada undang- undang dasar 1945 serta tetap berfokus pada hak asasi manusia, dan bersedia untuk berkolaborasi dengan pemerintah serta masyarakat untuk memajukan kesadaran hukum dan perlindungan HAM di Indonesia terlebih khusus di Sulawesi Utara, P-HAM akan selalu berkomitmen dalam menjalankan tugas dalam perannya " Ujar Sofu sapaan akrab dari ketua umum P-HAM


Sumber rilis : (Agus Rombot)

Pewarta : mesi rumaeni 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama